STANDAR KOMPETENSI 1
Menganalisis hubungan internasional dan organisasi internasional.
Pada BAB sebelumnya kalian telah belajar tentang undur-unsur berdirinya negara. Unsur-unsur berdirinya suatu negara dapat kita golongkan menjadi 2 (dua) yaitu unsur konstitutif dan unsur deklaratif. Unsur konstitutif berdirinya suatu negara ada tiga yaitu Rakyat, Wilayah, dan Pemerintah yang Berdaulat. Sedangkan unsur deklaratif berdirinya suatu negara yaitu pengakuan dari negara lain, di beberapa sumber yang lain terkadang menyebutkan unsur deklaratif berdirinya suatu negara adalah dapat menjalin hubungan dengan negara lain.
Pengakuan dari negara lain dapat berupa suatu negara dapat menjalin hubungan dengan negara lain di dunia atau lazim kita sebut sebagai hubungan internasional.
Hubungan internasional merupakan suatu cabang ilmu pengetahuan yang mempelajari politik internasional, organisasi internasional, administrasi serta politik luar negeri serta pelaksanaanya didalam dan di luar lingkungan diplomatik.
Pada BAB ini yang akan kalian pelajari adalah tentang:
1. Pengertian, pentingnya, dan sarana hubungan internasional bagi suatu negara.
2. Tahap-tahap perjajnian internasional
3. Fungsi perwakilan diplomatik.
Untuk memperdalam pemahaman kalian, pelajari modul [LKS] yang kalian miliki. kerjakan setiap latihan soal yang menyertainya. Jangan berganti materi sebelum kalian memahami metaeri yang kalian pelajari. Ulangi memahami materi pelajaran lebih dari dua kali!.
Untuk mendalami materi lebih lanjut, silahkan kalian:
- Cari sebuah berita atau artikel dari surat kabar cetak atau elektronik tentang hubungan internasional yang dilakukan oleh negara indonesia dengan negara lain dalam berbagai aspek kehidupan baik politik, ekonomi, hukum, sosial dan budaya.
- Setelah kalian baca artikel/berita tersebut, Apa pentingnya menjalin hubungan internasional bagi bangsa indonesia dengan bangsa lain.
- Apa latar belakang, keuntungan, dan dampak bagi bangsa indonesia dalam menjalin hubungan internasional tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar